DPP Kembang latar Adakan Milad yang ke 34 Tahun, di Griya Karang Tengah Lebak Bulus

Avatar photo
banner 120x600

 

Lebak Bulus – Jakarta Selatan, nusantarabersahabat.com :

Acara milad kembang latar yang ke 34 tahun ini dihadiri oleh para pengurus dan anggota kembang latar se Jabodetabek. Senin 15 September 2025.

Acara pembukaan milad kembang latar dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Tilawah Al Qur’an serta doa bersama dan pembacaan ikrar kembang latar.

Dewan penasehat DPP kembang latar, K.H., Muhyidin yang memimpin doa bersama juga berpesan agar semua kader, Pengurus dan anggota kembang latar turut serta menjaga kota jakarta agar tetap tertib, aman dan damai serta kondusif.

Acara milad kembang latar yang ke 34 tahun selain adanya musik hiburan Organt tunggal juga diisi dengan acara santunan anak yatim dan pembagian bingkisan dari ketua umum DPP kembang latar beserta jajarannya.

H. Bahyudin ketua umum DPP kembang latar dalam sambutannya menyampaikan terima kasih para dewan pendiri dan jajaran DPP kembang latar yang sudah hadir dan bersama sama menyukseskan acara milad pada hari ini. Saya mengajak kepada seluruh kader, pengurus dan anggota kembang latar agar ikut serta jaga jakarta agar tetap aman dan kondusif.” Ucap H. Black panggilan akrab ketum kembang latar.


Keterangan Fhoto : Para Pendiri dan Pengurus DPP Kembang latar


Ditempat yang sama, Sekjen DPP kembang Latar Hendry. K Rudin mengatakan kepada awak media, Bahwa Di usia yang ke- 34 Tahun ini. kader – pengurus dan anggota Kembang Latar telah tersebar di semua wilayah Jakarta, Banten dan Jawabarat dan Alhamdulillah telah memberikan eksistensi positif tentang keberadaannya ditengah – tengah kalangan masyarakat.’ Ucap Sekjen DPP Kembang latar.

Menurut pantauan awak media, Nampak ratusan anggota kembang latar yang hadir yang berasal dari wilayah DKI Jakarta, Banten dan Jawa Barat. Acara yang dimulai dari pukul 20.00 wib berakhir hingga pukul 23.00 wib.

Reporter : Redaksi Pusat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *